Rabu, 06 Oktober 2010

MASALAH

TEKNIK KOMPUTER
MENGATASI MASALAH KOMPUTER
Jika Anda memiliki sebuah PC, maka ada kemungkinan mengalami masalah  komputer. Masalah terbesar komputer biasanya ada pada pemiliknya. Lebih dari 80% masalah komputer adalah karena kelalaian untuk melakukan tugas pemeliharaan sederhana, seperti tidak pernah melakukan pembersihan secara rutin. Tidak pernah menghapus cache file dan sangat jarang memperbarui perangkat lunak secara  teratur.
Performa komputer lambat
Ini adalah masalah komputer pertama dari sebagian besar pengguna komputer. Ada beberapa alasan mengapa hal ini terjadi. Namun, sebagian dapat dikaitkan dengan kurangnya pemeliharaan. Pembagian data (LAN), rusaknya registry, spyware, dan jalannya program yang tidak penting yang dapat merusak dan performa kecepatan dari PC. Kelola program Anda dan lakukan pembersihan secara rutin, sehingga dapat meningkatkan sekitar 30% performa kecepatan.
Lockup, freeze, dan blue screen
Ini juga termasuk masalah komputer yang sering terjadi. Namun, persoalan ini agak sedikit lebih serius, sehingga diperlukan beberapa langkah-langkah diagnostik. Dalam kebanyakan kasus, masalah ini disebabkan oleh spyware.
Untuk menghindari masalah ini, Anda harus memperbarui program anti-spyware secara harian. Namun, jika Anda telah menyimpulkan bahwa PC anda bebas dari spyware. Anda harus memperbarui driver hardware.
Kemungkinan komputer tidak bisa berkomunikasi dengan beberapa komponen perangkat keras tanpa update driver. Bila masalahnya bukan di driver, periksa CPU. Juga, coba tingkatkan memori virtual Anda untuk membantu menghindari freeze.
Komputer reboot secara otomatis
Masalah komputer seperti ini biasanya dapat dikaitkan dengan masalah hardware. Biasanya power supply mulai rusak, kotor atau kipas pendingin rusak.
Komputer mencoba mendinginkan dengan cara menonaktifkan secara otomatis. Jadi, jika merasa komputer Anda ekstra panas, bersihkan kipas dan pastikan berjalan dengan baik. Jika semuanya berfungsi, cobalah periksa kabel ke listrik. Bisa jadi kabel yang terpasang kurang ketat.
Mengeluarkan suara dan getaran aneh
Ini adalah masalah komputer yang berhubungan dengan perangkat keras. Komputer terdiri dari ribuan komponen. Bukan mustahil jika salah satunya lepas dari engselnya.
Suara bising yang timbul dapat disebabkan oleh komponen elektronik. Apapun alasan, cobalah melakukan investigasi secara menyeluruh.
PC Tidak Bereaksi, Saat Tombol Power Ditekan
Periksa semua jaringan listrik, dari outlet AC sampai ke PSU (power supply unit) PC Anda. Pastikan semua dalam posisi ON dan berfungsi dengan baik.
Jika masalah komputer ini belum terselesaikan, pastikan semua kabel (terutama kabel power) dan komponen terpasang dengan baik. Caranya dengan membuka casing, kemudian menekan-nekan kembali komponen dan konektor kabel yang ada.
Lakukan pengecekan CPU dan motherboard. Pastikan keduanya masih berfungsi dengan baik.
Fan, Harddisk Terdengar Putarannya, namun Layar Monitor Tetap Gelap.
Untuk masalah komputer ini, sebaiknya mengandalkan tanda yang diberikan POST BIOS. Pastikan speaker casing terpasang baik, sehingga Anda dapat mendengarkan POST berupa kombinasi bunyi beep yang pasti tersedia pada kebanyakan motherboard. Atau pada beberapa motherboard keluaran terbaru, juga tersedia buzzer yang terintegrasi pada motherboard.
Sistem Tidak Mengenali Harddisk Baru
Solusi dari masalah komputer ini pada intinya memasang dan mengonfigurasikan harddisk dengan benar. Harddisk bukan termasuk komponen yang sulit dalam proses instalasi. Namun, ada beberapa langkah yang harus dipastikan sudah dilakukan, saat memasang harddisk.
KEMBALI KE MENU
ke komputer
ke pengetahuan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar